Cara Merawat Aki Supaya Awet

 


Zaman sekarang ini sepeda motor bukan hanya sebagai gaya hidup tetapi sudah menjadi kebutuhan, bahkan dalam satu keluarga ada empat orang sepeda motornya bisa melebihi jumlah anggota keluarga yang ada. Ngomongin soal sepeda motor komponen penting yang terdapat pada sepeda motor adalah aki, terlebih lagi pada zaman sekarang ini fungsi aki gak Cuma digunakan untuk elektrik starter dan lampu saja tapi juga digunakan untuk sistem ICU. Jadi peran aki pada sepeda motor semakin vital.

Kalian semua sudah tahu gak cara merawat aki sepeda motor yang benar, sebab kalau kalian gak tahu aki sepeda motor kalian akan cepat rusak.

Cek ketinggian air aki

Yang perlu kalian ketahui bahwa tipe aki itu ada dua jenis yaitu aki basah  atau baterai berventilasi (membutuhkan penambahan air suling) dan aki kering atau baterai VRLA/Valve Regulated lead Acid (tidak memerlukan penambahan air suling).

Untuk aki basah yang harus kalian perhatikan adalah kondisi ketinggian airnya, karena air pada aki basah bisa berkurang yang disebabkan oleh panas pada waktu pengisian. Pada aki basah umumnya memiliki batas atas (Upper Level) dan batas bawah (lower Level).

Untuk aki basah volume airnya jangan sampai dibawah batas yang diizinkan (Lower Level), sebab kalau ketinggian air aki sudah dibawah batas bawah (Lower Level) maka aki sepeda motor kalian sel-selnya akan cepat rusak dan aki tidak bisa menyimpan arus listrik yang berasal dari dinamo isi sepeda motor kalian. 


 

Selain itu apabila kalian menambah air aki juga jangan sampai berlebihan atau sampai penuh melebihi batas atas (Upper Level) sebab kalau melebihi batas atas maka pada waktu aki bekerja tidak ada ruang kosong pada sel untuk pernapasan, dampaknya  akan timbul kerak pada terminal positif aki dan aki akan cepat rusak.

Sedangkan untuk aki kering atau baterai VRLA/Valve Regulated lead Acid tidak memerlukan penambahan air suling, jadi untuk perawatannya jauh lebih mudah.

Panasi sepeda motor setiap hari

Selanjutnya supaya aki sepeda motor kalian bisa awet yang perlu kalian perhatikan adalah panasi sepeda motor kalian setiap hari. Meski tidak dipakai, menyalakan motor tetap dibutuhkan agar komponen-komponen yang mendukung kelistrikan tetap memiliki kondisi baik. Setidaknya nyalakan listrik selama 10 sampai 15 menit.

Cek kedua terminal aki

Jangan lupa untuk mengecek kedua terminal aki dan membersihkannya. Bagian ini sering kali dilupakan oleh semua orang, padahal kutup terminal padai aki memiliki peran penting untuk mengalirkan seluruh energi listrik ke bagian-bagian yang membutuhkan daya. Jika tidak dibersihkan, kedua terminal aki bisa berkerak yang bisa menyebabkan penyaluran energi tidak maksimal. Kondisi terminal aki yang kotor pun memicu aki jadi cepat soak.

Hindari pemakaian aksesoris yang berlebihan

Supaya aki sepeda motor kalian awet usahakan untuk tidak menggunakan aksesoris yang berlebihan pada sepeda motor kalian, terutama yang menggunakan energi listrik. Contohnya seperti menambah lampu sebagai hiasan, perangkat audio rakitan, atau mengubah tipe klakson motor melebihi batas yang dianjurkan.

Jangan memaksa menyalakan sepeda motor menggunakan starter elektrik

Maksudnya jangan memaksa menyalakan  mesin sepeda motor kalian menggunakan starter elektrik padahal mesin susah untuk dinyalakan, sebaiknya pakai engkol saja supaya aki tidak terkuras.

Matikan headlamp dan lampu seign sebelum mesin dimatikan

Tujuannya mematikan headlamp dan lampu seign adalah apabila kalian nanti mau menghidupkan mesin konsumsi listrik dari aki tidak terlalu besar dan tegangan listrik pada aki akan tetap stabil.

 

 


Komentar

Postingan Populer