Cara Menambah Size Drive C Pada Windows 7


Pagi-pagi buka komputer dikantor ko, semakin hari semakin lelet, padahal klo melihat spesifikasi komputernya lumayan tinggi, speed processor 3 Gb dan ram 4 Gb, edan ini namanya....trus aku coba cek size hardisk di drive C astagfirullah.....ternyata sisa 30 Gb, pantas aja lemot bgt....


Selanjutnya sambil mengingat-ingat masa silam, zaman masih pakai windows xp, klo kasus seperti ini dulu kita tambah size drive c menggunakan partisi magic, klo pakai windows 7 masih belum tahu he...he... akhirnya aku coba tanya ke sesepuh tempat gudang ilmu yaitu mbah google dengan browsing sana sini akhirnya ketemu juga, ternyata di windows 7 itu sudah ada program bawaan yaitu disk management...selanjutnya kita coba langkah-langkahnya sebagai berikut:

  1. Klik kanan di Computer (My Computer)
  2. Selanjutnya anda Klik Manage
  3. Klik Disk Management
  4. Klik kanan pada partisi yang masih memiliki ruang disk yang  besar
  5. Klik Shrink Volume (untuk membuat partisi baru)
  6. Maka akan Muncul disk unlocated volume
  7. Klik kanan di  partisi C/ Disk C, pilihlah Extended Volume
  8. Maka tampilah  “Extend Volume Wizard”, selanjutnya anda  pilih/klik “next” dan “next” lagi
  9. Terakhir anda klik Finish
Selesai deh akhirnya.... akhirnya komputer aku gak lemot lagi, wus...wus...wus......




Komentar

Postingan Populer